LOGO bkdpsdm
Beranda > Berita > Pelaksanaan Kegiatan Analisis Kebutuhan Diklat Pada Bkd-Psdm Kabupaten Lo…
Berita Utama

PELAKSANAAN KEGIATAN ANALISIS KEBUTUHAN DIKLAT PADA BKD-PSDM KABUPATEN LOMBOK BARAT TAHUN ANGGARAN 2022

Posting oleh bkdpsdmlobar - 23 Sep. 2022 - Dilihat 184 kali

Kegiatan Bimbingan Teknis Analisis Kebutuhan Diklat ( AKD ) ini diselenggarakan oleh Bidang PSDMA BKD-PSDM Kabupaten Lombok Barat Pada Tanggal 14 Juli 2022 Bertempat di Lombok Beach Hotel Kecamatan Batulayar Kabupaten Lombok Barat, yang dihadiri oleh Kasubbag Umum dan Kepegawaian Seluruh OPD Kabupaten Lombok Barat. Bimtek AKD di buka langsung oleh Bapak Sekretaris Daerah (SETDA) Kabupaten Lombok Barat Bapak Dr. H. BAEHAQI, S.Si., M.Pd.,M.M. Dalam Kesempatan itu Bapak Setda menyampaikan bahwa untuk meningkatkan Kompetensi SDM Aparatur, selain melalui jalur Pendidikan, salah satu upaya  untuk meningkatkan Kompetensi SDM Aparatur yaitu melalui program Pelatihan khususnya melalui Diklat Managrial, Diklat Teknis, Diklat Fungsional maupun melalui Kursus, Workshop, Bimtek dan sebagainya. Pelatihan adalah suatu proses Transformasi kualitas Sumber Daya Manusia Aparatur Negara yang menyentuh empat dimensi utama yaitu Dimensi Spiritual, Intelektual, Mental dan Fisikal yang terarah pada perubahan-perubahan mutu dari keempat Dimensi Sumber Daya Manusia Aparatur Pemerintah.

            Kesimpulan Analis Kebutuhan Diklat disusun untuk mengetahui Kompetensi ASN yang perlu ditingkatkan melalui penyelenggaran Diklat, Bimtek, Kursus atau jenis peningkatan kompetensi lainnya, melalui penyusunan AKD sesuai kebutuhan OPD agar lebih tepat sasaran , efesien, dan tidak memboroskan Keuangan Negara.


Tags:

Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *