LOGO bkdpsdm
Beranda > Berita > Laporan Pelaksanaan Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Satuan Polisi Pamong…
Berita Utama

Laporan Pelaksanaan Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Satuan Polisi Pamong Praja Tahun 2022

Posting oleh bkdpsdmlobar - 5 Okt. 2022 - Dilihat 246 kali

Pelaksanaan uji kompetensi jabatan fungsional Satuan Polisi Pamong Praja dari Kabupaten Lombok Barat sebanyak 8 orang peserta yang terdiri dari 1 orang  kenaikan jenjang ahli pertama (III/a) ke jenjang ahli muda (III/b) dan 7 orang kenaikan jenjang terampil ( II/d) ke jenjang mahir (III/a) dengan tim asessor atau penguji sebanyak 2 Orang. Uji kompetensi ini  dilaksanakan pada hari/tanggal Selasa s.d Kamis, 4 s.d 6 Oktober 2022 melalui darring di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Nusa Tenggara Barat.

 Untuk hari pertama tepatnya pada hari Selasa 4 Oktober 2022 dilaksanakan pra-ujian, dimana pra ujian ini peserta diberikan pembekalan bagaimana pelaksanaan uji kompetensi secara online dan percobaan tes tulis secara online. Di hari kedua Rabu 5 Oktober 2022 dilaksanakan uji tulis, pembagian kelompok dan wawancara portopolio. Dan di Hari terakhir Kamis 6 Oktober 2022 dilaksanakan wawancara atau demo. Pengumuman hasil uji kompetensi ini akan di umumkan dengan waktu menyusul oleh penyelenggara kegiatan BPSDM Provinsi Nusa Tenggara Barat.


Tags:

Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *